Review Laptop Asus X201E White : Simbol Kecantikan Teknologi

Bookmark and Share

Salah satu target Asus adalah untuk menciptakan laptop yang berperforma tinggi, dengan ketipisan maksimal berikut harga yang terjangkau dan hal ini bisa terlihat secara jelas pada produk netbook Asus X201E. Asus memiliki produk ultra thin yang dikenal dengan seri “Zeenbook”nya, namun seri tersebut memang ditujukan untuk premium user dimana memiliki range harga 7 juta keatas, sedangkan laptop X201E merupakan perpaduan antara netbook dan ultrabook yang ditargetkan untuk low end user dimana hanya menggunakan laptop ini untuk aktivitas komputing office standar dan browsing normal.
Beberapa hal yang disukai dari Asus ini adalah memiliki fitur port yang sangat lengkap, berat yang ringan dan nyaman untuk dibawa kemanapun, dan material yang solid berikut desain yang sangat cantik. Sedangkan kekurangannya adalah performa grafik yang kurang begitu bagus, daya tahan baterai yang tidak terlalu maksimal dan waktu yang tidak sebentar untuk mengisi baterai dari keadaan kosong hingga penuh


Performa Asus X201E

Dipersenjatai dengan prosesor Intel Celeron Dual Core B847-1,2 Ghz. Sedangkan untuk Ram, Asus memberikan ram berukuran 4 GB dan harddisk sebesar 320 GB. Perlu anda ketahui bahwa Intel Celeron memiliki kemampuan untuk mengerjakan aktivitas office standar dan aktivitas browsing tanpa ada masalah, namun kurang maksimal apabila digunakan untuk mengerjakan aktivitas yang membutuhkan kemampuan prosesor high level seperti video editing dan lain sebagainya.

Prosesor B847

Jenis prosesor ini merupakan jenis prosesor yang menggunakan thermal design power dengan ultra low voltage. Pada beberapa kasus ditemukan masalah mengenai antisipasinya terhadap suhu, meskipun tidak banyak. Sedangkan untuk dual-core CPUnya memiliki kecepatan maksimum sebesar 1,1  GHZ dan tidak memiliki fitur hyper trading. Setelah melakukan uji bechmark kecepatan dari clock speednya stabil di 0.94 GHz (sekitar 0.85% dari frekuensi rata-rata) namun apabila dibandingkan dengan pentium 977 dengan kecepatan maksimal 1,4 Ghz m, prosesor ini memiliki kecepatan lebih cepat 30%.


Performa Sistem

Untuk pengecekan Windows 7 experience index, terlihat hasil yang cukup bagus ….. Untuk Subscore prosesor dari Asus X201E mencapai 3,6 , sedangkan untuk memory (Ram) dan Disk data transfer rate memiliki perolehan yang paling tinggi yaitu 5,9. Untuk gaming graphics  desktop performance for windows aero memperoleh skor 3,3 dan untuk 3D performance mencapai 4,5. Total score yang dicapai secara keseluruhan untuk Asus X201E adalah 3,3.
Untuk waktu pada saat dipencetnya tombol on, laptop ini memiliki jeda sekitar kurang dari 22 detik untuk bisa dioperasikan, sedangkan waktu saat proses shut down memakan waktu sekitar 13 detik.

Desain Asus X201E

Secara keseluruhan laptop ini memiliki desain yang sangat minimalis dan menarik, sepintas memang dirancang untuk kaum hawa yang memiliki aktivitas mobile yang padat. Laptop ini memiliki berat sekitar 1,3 kg dengan material didominasi oleh plastik berkualitas khusus. Sedangkan untuk permukaan atasnya memiliki sentuhan tekstur bola golf yang benar-benar membuat tampilan laptop ini sangat stylish.

Laptop ini memiliki ukuran layar 11,7 inci dengan ketebalan keseluruhan sekitar 27 milimeter. laptop ini didesain untuk dijinjing dikarenakan bentuknya yang semakin menipis kedepan dan dirancang untuk perlindungan maksimal terhadap layar. Dengan titik berat yang cenderung ke arah belakang sehingga laptop ini akan meminimalisir goyangan saat anda menggunakannya di dalam mobil.
Salah satu yang menarik perhatian adalah perpaduan warna bagian dalamnya yaitu silver dove pada bagian keyboard dan touchpadnya berikut warna hitam dove yang mengelilingi layarnya, dimana kedua warna tersebut sangat cocok dikombinasikan dengan warna chassingnya yang putih dengan logo alumunium brush pada bagian tengahnya membuat netbook ini terlihat sangat premium.

Desain Keyboard dan touchpad

Laptop ini memiliki desain keyboard bertipe chiclet dengan warna tombol putih dan warna abu dove pada touchpad dan sekitar touchpad. Warna tombol yang putih dipadukan dengan warna abu tua pada hurufnya, dengan ukuran tombol yang tidak terlalu besar (15 x 13 milimeter) namun cukup untuk meminimalisir tempat sehingga cukup nyaman digunakan. Salah satu kendalanya adalah kita harus menggunakan keyboard protector agar tombolnya terhindar dari noda dan kotoran dikarenakan warnanya yang putih.
 Sedangkan touchpadnya memiliki ukuran 105 x 60 milimeter dengan fitur smooth surface, dimana fitur ini memudahkan penggunaan touchpad dan memaksimalkan akurasi gerakan kursor saat menggunakan touchpad. Sedangkan untuk meminimalisir ukuran surface, asus tidak menggunakan tombol klik touchpad yang terpidah namun menyatu dengan touchpadnya dimana hal ini merupakan karakteristik desain Asus dalam sentuhan desain minimalisnya.
 

Desain sisi kanan dan kiri

Pada sisi bagian kanan terdapat fitur untuk memasukan micro SD, headphones, USB 2.0 dan VGA, sedangkan pada sisi kirinya terdapat fitur LAN, HDMI , USB 3.0, USB 2.0 dan fitur untuk melakukan locking netbook. Terlihat Asus sangat meminimalisir laptop ini untuk memaksimalkan ketipisannya.


Kekuatan Baterai

Dalam keadaan normal laptop ini memiliki daya tahan baterai sekitar 5 jam ( untuk penggunaan normal tanpa browsing dan hal yang sejenis ). Sedangkan saat menggunakan Wireless laptop ini bisa bertahan sampai dengan 3 jam. Sedangkan untuk waktu pengisian baterai dari kosong hingga penuh membutuhkan waktu sekitar 4 jam.

 

Overview

laptop Asus X201E merupakan andalan Asus untuk menerobos market low end dunia, dimana harga yang terjangkau merupakan fitur unggulan Asus untuk laptop ini. Untuk performa sebenarnya masih dalam skala cukup bagus namun penilaian untuk desain dan tampilan mengalahkan performanya. Slim dan desainnya yang minimalis dengan keyboard yang cukup nyaman digunakan dan touchpad yang stabil merupakan salah satu kelebihan laptop ini selain harganya yang cukup terjangkau.
Berdasarkan dari tampilannya, bukan tidak mungkin laptop ini ditujukan untuk kalangan wanita atau remaja yang memiliki mobilitas tinggi dan membutuhkan laptop yang tidak terlalu berat untuk dibawa kemanapun berikut memiliki aktivitas komputasi yang tidak terlalu berat seperti office standar ataupun browsing normal. Apabila anda berminat dengan laptop ini, laptop ini dijual dengan harga Rp. 2.860.000 dengan beberapa warna pilihan seperti Pink, Black, Blue dan White.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar